MTSN 1 Langsa Menerima Kunjungan Studi Tiru dari MTSN 2 Aceh Timur
Langsa – Kepala Madrasah MTSN 1 Langsa menerima kunjungan dari MTSN 2 Aceh Timur dalam rangka Studi Tiru, yang dilaksanakan di Ruang Kelas Digital MTSN 1 Langsa, Pada Sabtu, (21/9/2024)
Kepala Madrasah MTSN 1 Langsa, Hj. Cut Nurlisma, S.Pd di dampingi oleh Kepala Urusan Tata Usaha dan para dewan guru menyambut Rombongan MTSN 2 Aceh Timur pada pukul 09.00 WIB. Rombongan MTSN 2 Aceh Timur membawa siswa sebanyak 40 orang yang di damping oleh Kepala Madrasah dan beberapa dewan guru.
Kepala Madrasah MTSN 1 Langsa, Hj. Cut Nurlisma S.Pd, dalam sambutannya merasa senang menyambut rombongan studi tiru dari MTSN 2 Aceh Timur.
“kami merasa sangat senang dan bangga menerima kunjungan studi tiru dari MTSN 2 Aceh Timur. Kegiatan ini bukan hanya menjadi kesempatan untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman, tetapi juga mempererat hubungan antar sekolah. Semoga kunjungan ini memberikan inspirasi dan manfaat bagi siswa-siswa dalam mengejar prestasi di masa depan. Kami berharap pengalaman ini dapat membangun semangat belajar yang lebih tinggi dan memperluas wawasan mereka” ucap beliau.
Dalam kegiatan tersebut siswa dari MTSN 2 Aceh Timur bukan hanya keliling melihat situasi dan keadaan Madrasah tetapi siswa/I MTSN 2 Aceh Timur juga ikut belajar bersama siswa/I MTSN 1 Langsa di kelas di kelas digital MTSN 1 Langsa.
(HUMAS MTSN 1 Langsa)